its all about me

' I must Learn to love the fool in me..The one who feels too much, talks too much, takes too many chances, wins sometimes and loses often, lacks of self-control, loves and hates, hurts and get hurts, promises and break promises, laugh and cries'

Rabu, 05 Mei 2010

Saya tidak lebih baik

..Dan saya tidal lebih baik

akhir-akhir ini kalimat tersebut selalu terngiang dikepala saya..

ketika seorang teman menanyakan sesuatu hal yang tidak pantas untuk ditanyakan kepada saya, saya berusaha memahami mungkin dia hanya belum tau etika dalam pergaulan

hal ini membuat saya melakukan refleksi diri dan mungkin saya pun secara tidak sadar juga pernah berbuat hal yang sama..

Nahh..dan saya pun tidak lebih baik dari kawan saya ini

Dan saat seseorang dimasa lalu mengatakan hal-hal yang cukup kasar dan tidak pada tempatnya, emosi sempat menggelegak mengingat bahwa dia tidak punya hak apapun terhadap saya lagi..tapi hati terketuk dengan cepat

dan saya berpikir..mungkin saya juga telah menyakiti hatinya tanpa saya sadari

satu lagi pembuktian bahwa saya tidak lebih baik dari dia..

Pernah saya juga melihat komen2 dan status teman diFacebook yang mengata2i remaja jaman sekarang dan teman2nya..koruptor,plagiat dan lain2.tapi apakah kita juga lebih baik dari mereka?jika kita berada pada posisi mereka?saya tidak tahu..tapi saya mungkin nanti akan tahu jika saya sudah berada pada posisi mereka..dan nantinya pengetahuan saya akan membuat saya mengerti.mengerti akan alasan kenapa mereka melakukan tindakan tersebut.

sering kita berpikir bahwa kita telah melakukan hal yang benar dan sesuai dengan aturan dan norma. tapi aturan dan norma siapa?tidakkah kita sendiri juga membuat aturan dan norma-norma kita sendiri?ahh sekarang saya mengerti menjadi yang terbaik bukanlah selamanya baik..terkadang kita perlu mengerti bahwa kita pun tidak lebih baik dari mereka...